Sudahkah kita menjalani hidup ini dalam Janji Tuhan ?
Sudahkah kita menjalani hidup ini dalam Janji Tuhan ?
Renungkan:
Tuhan
bertanya kepada mereka,"..apakah kamu punya ikan?". Dan Murid berkata
tidak ada.(Yoh 21:4-5). Tuhan seolah lapar. Benarkah Ia lapar ? TIDAK… Allah
kita adalah Allah yg ingin dipuaskan oleh kita.
Kita harus Ingat,bila kita
tak punya makanan, dan tak ada pula untuk TUHAN,itu berarti engkau sudah
berjalan diluar TUHAN. Karena siapa yang tidak mempunyai apapun untuk
Tuhan,pasti ia sedang "memuaskan" dirinya dulu,dan melakukan menurut
kehendak hatinya sendiri. Berjerih lelah menurut kemauan sendiri akan mengakibatkan
seseorang tak punya seekor ikanpun.
Tapi lihat Lukas
24:41-43,ada seekor ikan goreng dan Yesus menerima dan memakannya. Saya berpikir,
”kok di laut gak ada ikan,tapi di rumah ada ikan ya ?”
Dengar: Rumah adalah
memang tempat seharusnya murid berada. Karenanya masih ada 1 ekor ikan, dan
Yesus makan,IA menerima walaupun hanya sedikit dari kita yang TAAT. Tapi dilaut, mereka "berusaha diluar kehendak Bapa" dan jauh dari Tuhan.
Ingat JANJI TUHAN
setelah bangkit dan naik ? RohKudus akan turun dirumah,bukan di laut. Karena
itu saudara jemaat,lihatlah dimana engkau hari ini berada ? Apakah semua
kegairahan mu itu ada di dalam kehendak YESUS ? Jika kita bekerja menurut
kehendak sendiri maka kita sama saja seperti murid di pinggir laut,dan tak
punya ikan untuk TUHAN. Tempatmu jauh dari Tuhan, dan tak punya sesuatupun untuk
memuaskan DIA.
Awas kekecewaan datang
ketika engkau berusaha sendiri, dan tak ada JANJI TUHAN disitu. Orang Kristen
adalah orang yang "makan Janji". Yaitu JANJI TUHAN.
Hari ini dimana kamu hidup dan bekerja,tanyakan dirimu. Apakah yang aku
kerjakan ini,apakah pernikahanku ini,apakah tempat tinggal dimana aku berdiri
adalah tersedia JANJI TUHAN ? Jika tidak,cepat keluar dari "tepi laut
itu" supaya jangan engkau tak memperoleh apapun buat DIA. YESUS mau kamu
di rumah menantikan DIA. Selamat akhir pekan. (GS)
AMIN
Komentar
Posting Komentar